Ratusan Siswa SMKN 1 Labuan Bajo Ikuti Asesmen Akhir Sekolah Berbasis Daring, ini Kata Kepsek

BERITA SMKN 1 LABUAN BAJO – Sebanyak 477 peserta didik kelas XII Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Labuan Bajo memulai Asesmen Akhir Sekolah (AAS) tahun pelajaran 2024/2025 pada Senin (22/04) dan akan berlangsung hingga Jumat (26/04). Ujian yang menjadi salah satu penentu kelulusan ini dilaksanakan secara daring atau berbasis Android.

Pada hari pertama pelaksanaan, para siswa mengikuti ujian mata pelajaran Bahasa Indonesia, Sejarah, dan Dasar-Dasar Program Keahlian. Hari kedua dilanjutkan dengan mata pelajaran Matematika, Seni Budaya, dan Informatika. Sementara itu, hari ketiga mengujikan kemampuan siswa dalam Bahasa Inggris, Pendidikan Agama dan Budi Pekerti, serta Pendidikan Pancasila. Memasuki hari keempat, materi ujian fokus pada Konsentrasi Keahlian dan Projek Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS). Rangkaian AAS akan diakhiri pada hari kelima dengan mata pelajaran Produk Kreatif dan Kewirausahaan (PKK), mata pelajaran pilihan, dan Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan (PJOK).

Kepala SMKN 1 Labuan Bajo, Ibu Viktoria Timung Wulang, S.Pd.Kim, yang akrab disapa Ibu Tory, menjelaskan bahwa pihak sekolah telah melakukan berbagai persiapan matang dalam menghadapi AAS ini. "Satuan Pendidikan membuat perencanaan dan koordinasi dengan pembentukan panitia, menyiapkan segala kebutuhan teknis dan administrasi, menyusun jadwal AAS, serta melakukan koordinasi dengan guru mata pelajaran dalam penyusunan kisi-kisi soal," ungkap Ibu Tory pada Rabu (23/04/2025).

Lebih lanjut, Ibu Tory menekankan pentingnya kualitas soal ujian. "Pembuatan soal disesuaikan dengan kurikulum dan dilakukan telaah untuk memastikan soal valid, reliabel, dan sesuai tingkat kesulitan yang diharapkan," jelasnya.

Persiapan teknis pelaksanaan ujian daring juga menjadi perhatian utama. "Panitia menyiapkan administrasi ujian berupa daftar hadir, kartu ujian, persiapan ruangan dan perlengkapannya. Perlu diketahui bahwa pelaksanaan ujian menggunakan moda daring," imbuh Ibu Tory.

Untuk menjaga ketertiban dan kelancaran ujian, sekolah menerapkan sistem pengawasan silang. "Teknis pelaksanaan dilakukan dengan menentukan pengawas tiap ruangan yang bukan merupakan guru mata pelajaran yang diuji hari itu. Agar pelaksanaan sesuai prosedur, semua pengawas berkumpul di ruangan yang telah ditentukan untuk briefing tentang pelaksanaan dan cara pengisian berita acara serta tata tertib asesmen," terang Ibu Tory.

Kesiapan peserta didik juga menjadi fokus sekolah. "Tentang kesiapan peserta didik, guru telah melakukan bimbingan belajar dalam rangka pendalaman materi di luar jam mengajar sejak awal semester. Akhirnya akan dilakukan koreksi dan input nilai oleh guru mata pelajaran yang kemudian akan ditetapkan sebagai nilai AAS dan dimasukkan dalam rapor sebagai komponen penentu kelulusan," jelas Ibu Tory.

Mengenai kurikulum yang digunakan, Ibu Tory menyampaikan bahwa tidak ada perbedaan signifikan dalam pelaksanaan AAS tahun ini dengan tahun sebelumnya. "Kurikulum yang digunakan selama 4 tahun terakhir adalah kurikulum merdeka, maka tidak ada perbedaan pelaksanaan AAS tahun ini dengan tahun sebelumnya," katanya.

Ibu Tory juga menyampaikan harapan besar terhadap pelaksanaan AAS ini. "Harapan dari pelaksanaan Asesmen Akhir Sekolah (AAS) sangat penting, baik dari sisi siswa, guru, sekolah, maupun orang tua. Yang mencerminkan tujuan utama dari evaluasi akhir pembelajaran seperti: mengukur capaian kompetensi peserta didik, menjadi dasar penentuan kelulusan, meningkatkan kualitas pembelajaran, menumbuhkan nilai kejujuran dan kedisiplinan, serta memberi data untuk perbaikan kurikulum," urainya.

Secara umum, pelaksanaan ujian pada hari pertama terpantau berjalan lancar dan tertib. Hal ini diungkapkan oleh salah satu pengawas ujian, Bapak Ogi. "Secara keseluruhan, pelaksanaan ujian berjalan lancar dan tertib," ujar Pak Ogi yang bertugas mengawasi ruangan VIII kelas XII Kuliner 2 pada Rabu (23/04/2025).

Salah seorang peserta didik kelas XII program keahlian Kuliner, Liber, mengungkapkan harapannya terkait AAS ini. "Semoga dalam AAS ini saya berharap dapat mengerjakan soal dengan baik dan memperoleh nilai yang sangat memuaskan," tuturnya. (Paje)

0 Komentar

Belum ada komentar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Inputan yang harus diisi ditandai *