Berita SMKN 1 Labuan Bajo. Dalam rangka memperingati Hari Lautan Dunia 2024 dengan tema "Awaken New Depths", SMKN 1 Labuan Bajo menunjukkan komitmennya terhadap kelestarian laut dan lingkungan dengan mendelegasikan 110 siswanya untuk mengikuti aksi bersih sampah laut dan darat. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, yaitu 7 dan 8 Juni 2024, bertempat di Water Front Marina dan Pantai Pede Labuan Bajo.
Pada hari pertama, di Water Front Marina Labuan Bajo, para siswa berhasil mengumpulkan 1.376 kilogram sampah, dengan rincian 771,8 kg sampah laut dan 604,5 kg sampah darat dan pemukiman. Sementara di hari kedua, di Pantai Pede Labuan Bajo, mereka berhasil mengumpulkan 507 kilogram sampah, dengan rincian 358,45 kg sampah umum, 95,42 kg sampah recycling, dan 46,2 kg sampah organik.
Kegiatan ini diikuti oleh 350 peserta, termasuk 110 siswa SMKN 1 Labuan Bajo yang didampingi oleh 4 orang pembina, yaitu Pak Ibe, Bu Ice, Ibu Mein, dan Pak Regi.
Kordinator kegiatan delegasi SMKN 1 Labuan Bajo, Bapak Heribertus Helgar, atau sering disapa Pak Ibe, menyampaikan bahwa kegiatan ini memiliki beberapa tujuan utama. "Pertama, kami ingin meningkatkan kesadaran masyarakat dan generasi muda akan kebersihan lingkungan dan mendorong mereka untuk tidak membuang sampah sembarangan," ujar Pak Ibe, pada Sabtu, (8/06/2024) "Kedua, kami berharap kegiatan ini dapat terus dilakukan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya hidup bersih."
Lebih lanjut, Pak Ibe menekankan pentingnya mengurangi penggunaan plastik dengan menerapkan prinsip 3R, yaitu Reduce, Reuse, dan Recycle.
Kegiatan ini terselenggara atas kolaborasi antara pemerintah Kabupaten Manggarai Barat dengan puluhan perusahaan di kota Labuan Bajo.
Aksi bersih sampah laut dan darat ini merupakan salah satu langkah penting untuk menjaga kelestarian laut dan lingkungan. Dengan meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat, diharapkan sampah di laut dan darat dapat diminimalisir, sehingga tercipta lingkungan yang bersih dan sehat bagi generasi sekarang dan masa depan. (Paje)
0 Komentar
Belum ada komentar.