Berita SMK Negeri Labuan Bajo. SMKN 1 Labuan Bajo diramaikan oleh 576 peserta didik baru yang datang untuk melapor diri pada penerimaan peserta didik baru (PPDB) Tahun Pelajaran (T.P) 2024/2025. Kegiatan lapor diri yang berlangsung di ruangan teori akuntansi dan keuangan lembaga (AKL) ini dimulai dari pukul 08.00 hingga 16.00.
Ketua PPDB SMKN 1 Labuan Bajo, Bapak Heribertus Helgar, yang akrab disapa Pak Ibe, menjelaskan bahwa kegiatan lapor diri ini dilakukan selama 3 hari, yaitu dari tanggal 11 hingga 13 Juli 2024. "Pada tanggal 11 Juli, lapor diri khusus untuk Kompetensi Keahlian Pengembangan Perangkat Lunak Gim (PPLG) dan Kuliner/Boga. Kemudian, tanggal 12 Juli untuk Usaha Layanan Pariwisata (ULP) dan Teknik Jaringan Komputer dan Telekomunikasi (TJKT). Dan hari ini, 13 Juli, untuk Perhotelan dan Akuntansi dan Keuangan Lembaga (AKL)," terang Pak Ibe, Jumat, (12/7/2024) di ruangan teori AKL.
Beliau pun menegaskan bahwa seluruh peserta didik baru wajib membawa persyaratan berkas yang telah ditentukan, termasuk:
1. Cetak bukti pendaftaran ulang online PPDB 1 Lembar
2. Foto copy SKL/ljasah 1 (Satu) lembar
3. Foto copy Kartu Keluarga 1 (Satu) lembar
4. Foto copy Akte Kelahiran 1 (Satu) lembar
5. Foto copy kartu PKH, PIP sejenisnya jika ada 1 Lembar.
Selain itu, peserta didik baru juga diharuskan untuk menyiapkan biaya sebesar Rp. 1.500.000. Biaya tersebut meliputi Uang Komite untuk 1 Semester Rp. 750.000, Uang Seragam 4 Pasang Rp 750.000 (Putih Abu + Dasi, Pramuka, Hitam Putih Lengan Panjang + Dasi, dan Baju Olahraga).
Suasana lapor diri hari ini tampak ramai dan penuh semangat. Para peserta didik baru terlihat antusias mengikuti arahan dari panitia. Orang tua mereka pun turut mendampingi dengan penuh harap.
Pak Ibe berharap dengan bergabungnya peserta didik baru ini, SMKN 1 Labuan Bajo dapat terus berkembang dan menjadi sekolah yang unggul dalam melahirkan generasi muda yang kompeten dan siap bersaing di dunia kerja.
SMKN 1 Labuan Bajo adalah salah satu sekolah menengah kejuruan negeri ternama di Labuan Bajo, Flores, Nusa Tenggara Timur. Sekolah ini menawarkan berbagai program keahlian yang relevan dengan kebutuhan industri di daerah tersebut, seperti pariwisata, teknologi informasi, dan akuntansi. SMKN 1 Labuan Bajo berkomitmen untuk memberikan pendidikan berkualitas kepada para siswanya agar mereka dapat menjadi lulusan yang siap kerja dan berprestasi. (Paje)
0 Komentar
Belum ada komentar.