Pelepasan Siswa Kelas Industri T.P 2022/2023 SMK Negeri 1 Labuan Bajo

Sebagai pengetahuan bahwa Kelas Industri Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) merupakan salah satu program yang digulirkan untuk membantu SMK belajar langsung proses bisnis di dalam industri. Adapun manfaat dari Kelas Industri bagi Siswa SMK, yaitu meningkatkan skills, lebih fokus, hasilkan SDM berkualitas, bisa jalin kerjasama, dan bisa langsung kerja.

Untuk mewujudkan kelas industri, maka SMKN 1 Labuan Bajo telah bekerja sama dengan beberapa hotel di kota super premium labuan bajo, diantaranya Hotel Purisari sudah berjalan 3 tahun, Hotel Ayana sudah berjalan 2 tahun dan Hotel Meruorah baru mulai bulan Januari tahun 2023 . 

SMKN 1 Labuan Bajo melepaskan siswa kelas XI pada program kelas industri (industry class program) tahun pelajaran 2022/2023 berjumlah 6 orang untuk hotel Ayana, 20 orang untuk Hotel Purisari dan 5 orang untuk Hotel Meruorah. Program industry class dilakukan selama 1 tahun dan tahapan menjadi peserta kelas industri dilakukan secara selektif oleh guru program keahlian SMKN 1 Labuan Bajo. 

Pelepasan dan penjemputan siswa kelas industri untuk Hotel Ayana dilakukan pada 6 Februari 2023 dan Hotel Purisari dilakukan pada 1 Februari 2023 dan didampingi oleh Kepala SMKN 1 Labuan Bajo, Ibu Viktoria T. Wulang, S.Pd.Kim dan ketua program Kuliner, Ibu Marselina Setia, S.Pd. 

Pendamping pelepasan dan penjemputan siswa kelas industri disambut oleh Bapak Manik Sudarsana, HRD, executif chef dan chef di Hotel Ayana dan di Hotel Purisari diterima oleh Bapak Sigit Endarsetyawan selaku GM Hotel Purisari dan di Hotel Meruorah disambut oleh Ibu Arie, Pak Adrew serta jajarannya dari divisi accounting dan engineering. Siswa Kelas industri mendapat sertifikat dari pihak hotel sebagai bukti telah menjalankan program kelas industri selama 1 tahun. 

Kepala SMKN 1 Labuan Bajo, Ibu Viktoria T. Wulang, S.Pd.Kim mengucapkan terimakasih atas kerjasama antara pihak hotel Purisari, Hotel Ayana dan Hotel Meruorah yang menjadi target kelas industri untuk SMKN 1 Labuan Bajo. Harapan yang dimunculkan dari program ini adalah untuk mempersempit gap antara kebutuhan skill dunia industri dengan lulusan SMK. Sehingga nantinya lulusan SMK dapat lebih siap kerja. (Paje)

0 Komentar

Belum ada komentar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Inputan yang harus diisi ditandai *